Berbicara mengenai resep thai tea sekarang di internet sangat mudah
menemukannya. Sebab, minuman satu ini tengah digandrungi oleh masyarakat
Indonesia dari segala rentang usia. Meski tak berasal dari negeri sendiri, thai
tea nyatanya dapat merebut hati masyarakat Indonesia yang sebenarnya tak sulit
mendapatkan berbagai jenis minuman teh.
Olahan thai tea sendiri sekarang kian beragam, mulai dari racikan
originalnya hingga yang ditambahkan dengan berbagai bahan lain. Ada beberapa
olahan teh asal Negeri Gajah Putih ini yang sangat populer di masyarakat.
Rasanya sudah pasti enak dan menggugah selera.
Berbagai
Olahan Thai Tea Kekinian
Tak bisa dipungkiri mengonsumsi minuman yang itu-itu saja memang bisa
membuat bosan. Oleh sebab itu, olahan thai tea pun berkembang dengan
menambahkan berbagai varian rasa yang membuat cita rasanya semakin meningkat
dan makin diminati. Berikut beberapa olahan thai tea yang wajib Anda jajal
kenikmatannya:
1.
Thai Tea Choco Milo
Thai tea
merupakan minuman yang memiliki rasa unik berbeda dengan teh khas Indonesia,
dan ketika dipadu dengan susu Milo menghasilkan minuman kekinian yang
benar-benar nendang. Paduan rasa teh
yang sedikit pahit dan rasa susu cokelat Milo benar-benar nagih di lidah.
Varian satu ini
benar-benar wajib Anda coba, apalagi untuk yang menyukai susu Milo. Ini bisa
jadi cara terbaru menikmati susu favorit Anda. Dijamin Anda ingin mencobanya
lagi dan lagi.
2.
Thai Tea Boba
Resep thai tea yang belakangan digemari
masyarakat adalah thai tea boba. Minuman teh dengan gula, kental manis,
ditambah susu evaporasi saja sudah nikmat di lidah. Apalagi ditambahkan dengan
boba yang kenyal.
Ada berbagai
varian boba yang bisa ditambahkan, mulai dari boba pearl kenyal dan hambar
hingga boba dengan varian rasa, seperti gula aren dan coklat.
Minuman ini selain segar juga memberi efek kenyang.
3.
Thai Tea Red Velvet
Red velvet
merupakan kue yang sangat digemari belakangan ini. Meski memiliki rasa mirip
dengan coklat, tapi red velvet meninggalkan sensasi berbeda di lidah.
Bayangkan, ketika rasa unik ini dipadu dengan kekhasan thai tea. Pastinya,
menciptakan rasa tak biasa.
Varian rasa yang
unik ini sangat cocok diminum sebagai pelepas penat di hari yang padat. Anda
bisa merasakan sensasi makan kue dalam segelas minuman thai tea yang
menyegarkan.
4.
Thai Green Tea
Paduan thai tea dengan green
tea nyatanya juga mampu memberikan rasa tak biasa. Dalam segelas thai green tea
Anda bisa merasakan sensasi paduan minuman yang nikmat. Sedikit pahit dan asam,
tapi rasa outentiknya tak akan bisa dikalahkan minuman lain.
Menikmati minuman thai tea kekinian baiknya tidak sendiri. Anda bisa
mengajak buah hati menjajal rasa thai tea kekinian ini bersama. Bisa
menghabiskan waktu bersama buah hati merupakan salah satu kiat parenting yang penting. Apalagi jika
menikmati resep thai tea kekinian
ini bersama seluruh anggota keluarga.
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Menjajal 4 Olahan Thai Tea Kekinian dengan Rasa Menggugah Selera"
Posting Komentar